Selasa, 05 April 2016

Officially 35!

Alhamdulillah,
Puji syukur kepada Allah,
Hari ini, 5 April 2016, usia saya genap (atau ganjil? :D) 35 tahun.

Tidak ada perayaan, atau kado.
Tapi memang dari dulu ga pernah dibiasain untuk merayakan ultah juga, sih.
Apalagi tahun ini, tahun 2016, tahun yang penuh tantangan buat kami berdua.
Eh, ada ding..kadonya nanti, 2 minggu lagi. Ngebolang lagi, biarpun dengan budget super pas-pasan,,gapapalah...Biar ga terlalu mumet, biar ga kurang piknik..:D

Tapi cukup senang dan terharu juga, karena hari ini kebetulan jadwal jaga koas di RSGM, pas lagi duduk manis tiba-tiba mahasiswa/i koas yang baik dan manis2 pada nyanyi Happy Birthday dan bawa cake lengkap dengan lilin, untungnya bukan lilin angka ya. Biar ga terlalu kelihatan sudah tuanya..:D

Ada juga teman-teman yang mengucapkan selamat dan doa via sosmed..
Doanya bagus-bagus dan beberapa sampe bikin terharu. Ada yang mendoakan bisa keliling dunia, dan "lots of stamps on your passport" hahaaa...AMIN!
Terima kasih banyak..sekali lagi terima kasih buat semuanya..

Ga ada yang lebih kuharapkan dari doa, terutama dari keluarga tercinta.
Semoga tidak ada satu menit pun berlalu dan satu hari pun bertambah, tanpa keimanan pada Dia Yang Maha Kuasa. Dan..Semoga hidup yang tersisa ini dapat membawa manfaat untuk orang lain. Bahkan kalau bisa, kehadiran diri ini membawa kebahagiaan dan bukannya malah membawa keburukan atau kebencian..

Ntah masih ada berapa menit yang masih tersisa untuk hidup di dunia fana ini, semoga masih sempat untuk bertaubat dan memohon ampunanNya..Amin..

Senang tadi masih bisa bicara walaupun cuma di telepon, dengan orang yang sudah melahirkanku ke dunia. Berterima kasih kepadanya, 35 tahun yang lalu telah meregang nyawa untuk membawaku melihat dunia. Makasih Ma..Makasih Pa..Karena kalian aku ada..

Maybe, age is just a number. What really matter is, how you fill that numbers..with faith to God, and good deeds, and goodness to others ...

:)
Bday girl with free steak from holycow hihihi