Minggu lalu, (27/2-2/3) aku ke Jakarta. Ceritanya ikut seminar KPPIKG 2013 yang diadakan oleh almamaterku, FKG UI. Seminar ini adalah agenda rutin yang diadakan setiap 2 tahun sekali, tahun ini adalah yang ke-16 dan tempatnya masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya, Jakarta Convention Center.
Awalnya aku ga kepingin ikut, secara yah biaya registrasinya cukup lumayan..Sahabat-sahabat dekat seangkatan waktu kuliah juga ga ada yang ikut. Tapi kira-kira beberapa bulan sebelumnya, aku kepikiran kenapa ga aku submit aja abstrak salah satu mahasiswa bimbinganku yang baru menyelesaikan skripsinya..? Daripada tuh skripsi nganggur di pojokan perpustakaan hehehe.. Dan Alhamdulillah keterima untuk Poster Presentation. Oke, jadi ada alasan yang kuat untuk ikut, plus aku janjian sama sahabat-sahabatku untuk ketemuan di acara Alumni Gathering. Yeay!
Ternyata aku mengambil keputusan yang tepat. I was extremely happy to see familiar faces, met my
junior, senior, lecturer..Maklum, sekarang tinggal di "daerah" jadi rada
jarang ikut seminar di Jakarta dan otomatis jadi jarang juga ketemu
orang-orang itu. Jalan beberapa puluh meter aja jadi kayak ga
sampe-sampe, baru berapa langkah sibuk ber "hai-hai" dan cipika cipiki
sana sini *lebay but true* :D Dan ga hanya itu. Aku juga banyak mendapatkan inspirasi dari orang-orang pintar yang kutemui, bagai mendapat suntikan semangat dosis tinggi.
Lunch #day 1, with my juniors, class of 2002 |
Saking lama ga ketemu, paling-paling cuma tahu kabar via sosial media atau chat di BBM, lunch time jadi waktu yang pas banget buat update gosip hahaha..
Temen "nakal" waktu kuliah dulu, sekarang sudah jadi orang sukses |
Temen-temen yang dulu nakal bareng sekarang sudah ada yang jadi spesialis, ada yang buka klinik sendiri, bahkan ada yang sudah Ph.D dari universitas terkemuka di Jepang. So proud!
With young, beautiful, and very nice specialists.. Really miss those times we spent together at cafetaria ;') |
Foto bareng dosen dan teman-teman S2 Dental Material |
Selain scientific lecture & poster presentation, di seminar ini ada banyak kegiatan lain. Ada scientific award yang hadiahnya tahun ini lumayan banget, ada seminar populer dengan nara sumber seorang financial planner, dan pastinya ada dental exhibition.
Peserta pameran berlomba-lomba pasang trik jitu supaya peserta seminar mau datang ke booth-nya. Banyak yang nawarin sampel gratis, ada juga yang pasang photo booth dan bikin photo contest..
Pasta gigi keluaran Unilever bagi-bagi eskrim Magnum, tapi satu peserta cuma dapet jatah satu kali dan harus isi kuesioner dulu..Photo contest yang dibikin oleh gigi keluaran GSK hadiahnya juga lumayaan, voucher dari MAP haha bisa belanja di Zara deh :D ..Pasta gigi khusus gigi sensitif lagi trend deh pokoknya..
The winner of Photo Contest ;) |
Sama-sama photo booth, beda sponsor :D |
Seandainya bisa lengkap berdelapan *hugs* |
In time i learned, it's important to remember people's names and faces. Penting buat networking ;) Selain itu berdasarkan #analisauniatha, kesuksesan tidak hanya ditentukan oleh kepintaran, tapi yang lebih penting lagi adalah attitude, hehehe...
"Attitude is more important than the past, than education, than money, than circumstances, than what people do or say. It is more important than appearance, giftedness, or skill" -W.C. Fields
huaa...ketemu juga blog athana...gue terharu baca post yang iniii. kamyu juga sangat menginspirasi akyu lho! hehehe..keep writung ya tha, and i'll keep reading! *ketjupbasah*
BalasHapus